Senin, 01 Agustus 2011

+ Movie Of The Day : Tron

Tron: Legacy
Directed by : Joseph Kosinski
Production by : Walt Disney Pictures
Starring :
Garrett Hedlund, Jeff Bridges, Bruce Boxleitner, Olivia Wilde, Beau Garrett
Budget : -
Release Date : December 17th, 2010
Genre : Action & Adventure, Science Fiction, Suspense
Writer : mike
Synopsis :
Sudah merupakan hal yang lumrah apabila dalam satu tahun para penikmat film mendapat suguhan film yang memiliki formula atau kesamaan karakteristik unik dengan film lainnya yang dirilis dalam jangka waktu berdekatan, yang pada akhirnya terutama oleh kalangan kritikus fenomena menarik dan mencolok in
"Tron Legacy" is a 3D high-tech adventure set in a digital world that's unlike anything ever captured on the big screen.
 
Sudah merupakan hal yang lumrah apabila dalam satu tahun para penikmat film mendapat suguhan film yang memiliki formula atau kesamaan karakteristik unik dengan film lainnya yang dirilis dalam jangka waktu berdekatan, yang pada akhirnya terutama oleh kalangan kritikus fenomena menarik dan mencolok ini dijadikan label untuk menandai fenomena menarik apa yang terjadi di masa perilisan film-film di tahun tersebut.


Kita ambil contoh, pada tahun 2007 lalu, kalangan kritikus menyebut era perfilman di tahun itu sebagai The Battle of Threequels; di mana pada tahun itu banyak muncul film yang merupakan sekuel kedua dari film-film sukses seperti Pirates of the Caribbean: At World's End,  Spider-Man 3, Shrek The Third,  Rush Hour 3, tahun 2008 yang boleh dibilang tahunnya film superhero (The Dark Knight, Incredible Hulk, Hancock, Iron Man) serta tahun 2009 karakteristik yang mencolok yakni banyaknya film berstoryline tipe prekuel yang bermunculan (Underworld: Rise of the Lycans, Angels & Demons, X-Men Origins-Wolverine).
Untuk tahun 2010 ini fenomena menarik yang ada adalah kehadiran film sekuel yang memiliki rentang lebih dari 20 tahun sejak kemunculan film pertamanya, salah satunya film ini; Tron: Legacy. Tentunya masih segar dari ingatan sebelum kehadiran film rilisanDisney ini, belum lama berselang khalayak perfilman disuguhi Wallstreet: Money Never Sleeps; sekuel film Wallstreet (1987).

Masih berkaitan langsung dengan film pertamanya, fokus cerita masih berputar sekitar polemik yang dialami keluarga Flynn, tokoh utama dalam Tron. Namun, kali ini fokus cerita bergeser ke tokoh Sam; putra kandung sang protagonis di film pertamanya.

Dikisahkan, demi menemukan jejak ayahnya; software engineer Kevin Flynn (Bridges) yang menghilang tanpa jejak, putra Kevin, seorang ahli teknologi bernama Sam (Hedlund) melakukan pencarian, di mana ia kemudian terseret masuk ke dunia program komputer yang brutal dan permainan a la gladiator, yang ternyata selama seperempat abad telah menjadi semesta kehidupan sang ayah tercinta, yang terjebak di dalamnya. Maka bersama ‘orang’ kepercayaan Kevin; Quorra (Wilde), bapak dan anak Flynn ini menjalani petualangan hidup dan mati ke seantero jagat dunia cyber yang telah berkembang pesat menjadi lebih mutakhir dan jauh lebih berbahaya.  


Tak kurang waktu selama kurang lebih 10 tahun dibutuhkan untuk mematangkan proyek sekuel ini, pasalnya Disney tak ingin Tron 2 mencapai kegagalan. Publikasi awal film ini untuk pertama kalinya digelar di ajang Comic Con San Diego 2008 di mana trailer teaser film itu diputar di sana dan berhasil mengejutkan para pengunjung. Guna menjamin kesuksesannya, tokoh utama film sebelumnya yakni Jeff Bridges dan Bruce Boxleitner kembali dipanggil untuk mendampingi karakter-karakter baru Garrett Hedlund dan Olivia Wilde. Jika pada film pertamanya tokoh utamanya adalah Kevin Flynn maka dalam kisah lanjutannya ini bakal lebih berfokus pada Sam Flynn, anaknya. Kisahnya sendiri bakal menyoroti perjuangan sang anak untuk mencari ayahnya yang hilang di dalam dunia computer, di mana dalam prosesnya ia bakal menjalani takdir yang dulu pernah dihadapi sang ayah, namun kali ini sang anak bakal menghadapi lawan yang jauh lebih kuat, kejam dan teknologi yang jauh lebih maju. 

Sama halnya dengan film pendahulunya, proyek film sekuel yang untuk kali keduanya menampilkan aktor peraih Oscar; Jeff Bridges sebagai tokoh Kevin Flynn, akan jor-joran mengeksploitasi sektor grafis yang ada di sini. Terlebih dengan adanya teknologi 3D di bidang perfilman, bakal membuat visualisasi sekuel film Tron ini akan bisa tampil lebih menarik lagi, karena memang faktanya, visualisasi universe Tron sangat cocok untuk diterapkan dalam sajian film dengan format 3D.

Daya tarik Tron: Legacy juga tidak berhenti sampai di situ. Layaknya stereotype yang selalu dialami film bertipe sekuel, film ini juga sudah barang tentu telah menarik perhatian berbagai kalangan, terutama yang dulu jatuh hati pada film instalmen pertamanya. Akan tetapi, bukan berarti tantangan yang diemban sutradara Kosinski akan sangat ringan, karena di samping ia harus bisa memuaskan para fans Tron yang sudah terlebih dahulu menyaksikan film pertamanya, ia juga harus mempertimbangkan golongan calon penonton lainnya, yang tertarik dengan materi promosi awal film ini namun belum berkesempatan atau bahkan mungkin sama sekali belum pernah mendengar perihal film pertamanya.

Menarik ditunggu, bakal sejauh apa upaya sang sineas menyajikan kisah sekuel Tron ini, apakah berimbang; dalam artian film ini bisa berlaku sebagai film sekuel dari film pertamanya sekaligus menjadi film yang bisa berdiri sendiri hingga bisa memuaskan kalangan yang sebelumnya asing mengenai saga petualangan fiksi ilmiah dengan seting dunia digital computer ini,atau tidak, karena dua faktor vital itulah yang akan mempengaruhi apakah sekuel film fiksi ilmiah yang kini menjadi cult itu lolos ‘ujian kelayakan’ atau tidak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar